Dharma Wanita Persatuan (DWP) Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Prov. Sulbar mengadakan pertemuan rutin perdana di Tahun 2022 yang dipimpin langsung oleh Hj. Nurhidayah Syaharuddin selaku Ketua DWP Dinas Perkim yang baru pada Rabu (11/05). Kegiatan tersebut diadakan di Ruang Rapat Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Prov. Sulbar. Pertemuan rutin ini merupakan kali pertama diselenggarakan secara tatap muka dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. Acara tersebut dihadiri oleh para pegawai dan juga ibu-ibu DWP Dinas Perkim. Pertemuan ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi dan pengenalan Ketua DWP yang baru.

Hj. Nurhidayah Syaharuddin mengajak kepada para anggota untuk berperan aktif dalam kegiatan yang telah diprogramkan, peran Dharma Wanita bukan hanya mendampingi suami tapi mempunyai mandat yang sangat penting dalam keberhasilan suatu organisasi serta mengambil hikmah sehingga terjalin kerja sama satu sama lain dalam membangun citra positif instansi.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjaga silahturahmi antar pegawai dan ibu-ibu DWP Dinas Perkim Prov. Sulbar kedepannya.

Pertemuan Rutin DWP Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Prov. Sulbar

Navigasi pos


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *